Saturday, February 13, 2010

1Gbps ISP dari Google

 Wah, apalagi nih?! Ini adalah proyek dari Google. Google akan mendirikan ISP dengan kecepatan 1Gbps, jaringan internet ini menggunakan fiber optic. Tetapi saat ini Google belum mematok harga untuk jasa layanannya tersebut. Berdasarkan sumber yang saya baca, Google sedang melakukan survei terhadap pasar untuk mencari target market dan harga yang kompetitif.
Kenapa Google sampai mendirikan ISP dengan kecepatan 1Gbps? Kemungkinan ini adalah trik yang digunakan oleh Google agar masyarakat dapat menggunakan produk-produk Google secara maksimal. Kalau dilihat, saat ini Google telah bergerak ke arah Cloud Computing dengan Google Wave-nya. Untuk hal itu pastinya dibutuhkan internet dengan kecepatan tinggi. Dengan adanya Google ISP ini akan menjadi solusi bagi masyarakat. Dan tentunya Google akan mendapatkan keuntungan yang berlipat-lipat. Benar-benar strategi bisnis yang baik.

Sungguh kecepatan yang menggiurkan.....
Download film hanya sekelebatan aja, ga berasa kalau udah didownload...hahahahaha....

Google Buzz

Google Buzz adalah aplikasi baru yang dikenalkan oleh Google beberapa hari lalu. Apa itu Google Buzz? Google Buzz dibuat berdasarkan konsep social network dimana kita bisa saling berbagi, bahkan ada yang menyebutkan Buzz dibuat untuk manandingi facebook. Seperti apakah Google Buzz dan bagaimana cara kerjanya? Jika kamu punya akun Gmail maka Buzz akan ada di dalam akun kamu tersebut. Ketika kamu sign in Gmail akan muncul halaman yang memperkenalkan Google Buzz dan kamu akan diminta untuk mensetting profil yang akan ditampilkan. Google akan secara otomatis mensetting orang-orang yang kamu follow berdasarkan aktifitas terbanyak, yaitu orang-orang yang paling sering berkomunikasi dengan kamu baik email maupun chatting. Dengan Buzz kita dapat sharing foto, video, artikel dari Google Reader, bahkan kita dapat menghubungkan aplikasi seperti twitter, flickr, dan youtube ke dalam Buzz.

Dari awal diluncurkan Buzz sudah menuai banyak kontroversi. Banyak orang yang kecewa dengan apa yang dilakukan oleh Buzz. Kenapa kecewa? Karena secara tidak langsung Buzz mempublikasikan semua aktifitas kamu ke dalam profilnya. Orang lain dapat melihat daftar teman yang paling sering berkomunikasi dengan kamu dari daftar orang-orang yang kamu follow. Bagi sebagian orang ini adalah hal yang merugikan. Ditambah lagi dengan fasilitas geotagging, jadi kamu tidak bisa menyembunyikan lokasi kamu berada. Karena hal ini Buzz dianggap melanggar privasi seseorang.

Yang menjadi perhatian adalah sistem Auto Follow yang diterapkan oleh Buzz. Karena pada awal-awal diluncurkan pengguna kesulitan mensetting siapa saja yang ingin di-follow. Selain itu, kita tidak bisa memblokir seseorang yang tidak kita inginkan untuk mengikuti segala aktifitas yang kita lakukan. Tetapi saat ini hal itu sudah dapat dilakukan. Ini adalah perbaikan dari Buzz setelah menerima banyak masukan dari para pengguna Buzz.

Sepertinya masih akan ada banyak perubahan dari Google Buzz, tentunya perubahan ke arah yang lebih baik. Kita tunggu saja, perkembangan berikutnya dari Buzz. Bagi yang belum mencoba Buzz, selamat mencoba.

Friday, February 12, 2010

Hari yang mengejutkan

Entah kenapa yang awalnya baik-baik saja, tiba-tiba hari ini menjadi hari yang sangat tidak menyenangkan. Berawal dari mendapat kabar kurang baik dan berakhir dengan gagalnya rencana hari ini. Tiba-tiba di sore yang tenang mendapat kabar bahwa ada salah satu staf yang mendapat wejangan dari bos besar. Berawal dari rasa tidak puas dengan gaji yang didapat berakhir ke iming-iming. Dan akhirnya menjadi panjang lebar ke masalah cerita ini dan cerita itu. Lalu beralih ke wejangan lain yang semoga dapat menyadarkan staf tersebut.
Tidak lama setelah itu, mendapat kabar yang cukup tidak mengenakkan. Bener kata pepatah sebaik-baik menyembunyikan bangkai pasti baunya tercium juga. Kenapa begitu? Karena kita menyembunyikan sesuatu demi kebaikan bersama dan sesuatu itu akhirnya terungkap. It's really shocking and i got the jackpot. Very "lucky" me. Setelah denger berita itu, bener-bener tidak bisa berkata-kata. Yang ada dipikiran hanya sebuah kalimat, 'kapan semua ini akan berakhir?".
Ditambah lagi dengan batalnya rencana hari ini. Tiba-tiba hujan deras, padahal kemarin-kemarin cuaca cerah-cerah saja. Dengan berat hati akhirnya rencana dibatalkan. And now i'm haunted by that feeling. Feeling of guilty.

I'm sorry....really sorry....

Wednesday, February 10, 2010

Serba Dadakan

Hal baru yang sering disebut-sebut di kantor adalah "dadakan". Segala sesuatu serba mendadak. Bahkan report yang biasanya dibikin dalam waktu 3-4 hari, sekarang jadi sehari. Kenapa bisa begitu? Ya, karena kata "dadakan" tadi itu.
Entah kenapa, sekarang segala sesuatunya serba dadakan. Ngga juga sih, sebenernya dari dulu emang udah suka dadakan, tapi intensitasnya tidak sesering sekarang. Entah karena bos yang baru tipenya begitu atau emang permintaan dari atasnya  begitu. Yang jadi korban ya kita-kita yang ada di rantai makanan paling bawah. Kerja mati-matian untuk memenuhi permintaan boss yang serba dadakan. Lemburpun sudah menjadi hal yang biasa. Kalau dulu dalam sebulan belum tentu ada lembur. Lembur hanya diperuntukkan untuk kerjaan besar atau emang dadakan. Kalau sekarang, dalam sebulan lembur bisa beberapa kali, bahkan seminggu lembur terus. Emang sih lembur di bayar tapi capeknya itu loh, berasa banget. Jangankan lembur sampe 5 jam, 2 jam aja badan dah berasa remuk.
Dulu pernah denger entah dari mana, justru kalau sering lembur berarti manajemennya kurang bagus. Sering lembur bukan berarti, "wah saya rajin dan loyal sama perusahaan loh, setiap hari saya lembur sampe jam 10 malam". Tetapi justru sebaliknya, banyak lembur berarti kerjanya ga efisien dan manajemennya ga bagus (mungkin untuk bidang-bidang tertentu memang dibutuhkan lembur bahkan sampa pagi). Setelah dipikir-pikir dan mengalami lembur yang gila-gilaan, memang berasa sih kalau manajemen yang sekarang agak berantakan. (Hehehe...bukannya ngejelekin perusahaan sendiri, tapi emang kenyataannya begitu ). Yah, mau kaya apa kerjaannya yang penting ane bisa kerja n dapet bisa mendapatkan sesuap nasi (walaupun lama-lama ane ga kuat juga )